Best Memorial..!! Mengenang Vanessa Angel dan Bibi Ajari Gala Baca Alquran
Kepergian Vanessa Angel dan suaminya, Bibi Andriansyah karena kecelakaan mobil di Tol Jombang, Jawa Timur, meninggalkan duka mendalam.
Mendiang pasangan tersebut meninggalkan sang buah hati, Gala Sky Ardiansyah. Kenangan Vanessa dan Bibi saat mengajari Gala mengaji, diunggahnya di akun Instagram @vannesaangelofficial. Putra kecilnya itu diajarkan mengenal dan menghafal huruf-huruf hijaiyah.
"Alif ba ta sa jim ha ho sebelum bobok sambil mam apel #bisayuk," tulis Vanessa Angel dalam unggahan videonya kala itu.
Gala terlihat bahagia serta wajahnya sumringah, saat diajarkan mengaji oleh kedua orangtuanya mengenal dan menghafal huruf-huruf hijaiyah.
Ketiganya terlihat begitu harmonis dan bahagia. Begitu juga Vanessa Angel dan Bibi, sebagai orangtua yang baik, mereka mengajarkan ilmu khusunya mengaji sejak dini kepada Gala.
Sementara itu Wakil Ketua Majelis Dakwah dan Pendidikan Islam (Madani) Ustadz Ainul Yaqin mengatakan, mendidik anak sejak dini merupakan ajaran Nabi Muhammad SAW.
Ia melanjutkan Nabi Muhammad merupakan sosok uswatun hasanah (teladan yang baik), dapat menjadi panutan bagi orangtua dalam mendidik anak-anak. Serta sebagai nilai akhlakul karimah.
"Termasuk pendidikan maha luhur terkait bagaimana mendidik anak-anak beliau menjadi generasi sukses dunia akhirat," katanya kepada MNC Portal beberapa waktu lalu.
Rasulullah SAW, bersabda:
قَالَ النَّبِيُّ عَلَيْهِ الصَّلَاةُ وَالسَّلَامُ: {مَا نَحَلَ وَالِدٌ وَلَدَهُ أَفْضَلَ مِنْ أَدَبٍ حَسَنٍ}.
Artinya: “Tidak ada pemberian seorang ayah untuk anaknya yang lebih utama dari pada (pendidikan) tata krama yang baik.” (HR. Imam At-Tirmidzi - Imam Al-Hakim).
Ustadz Ainul Yaqin melanjutkan, kesalehan Rasulullah memang patut ditiru, khususnya dalam mendidik anak.
"Meskipun Nabi Muhammad lebih banyak diasuh dari tangan satu ke yang lain, dari kakeknya hingga pamannya, dari satu susuan ke susuan lain, namun mereka semua terpilih, baik akhlak sekaligus moralnya," tuturnya.
Source: celebrities.id