Terancam Dipenjara, Mayang Adik Vanessa Angel Ngaku Depresi 3 Bulan : Aku Tidak Berharap Dimaafkan
Mayang adik mendiang Vanessa Angel mengaku alami depresi usai terjerat kasus review buruk skincare Tan Skin.
Mayang mengaku selama tiga bulan ini menutupi depresi yang ia alami usai dilaporkan ke ranah hukum.
Mayang pun menyampaikan permohonan maaf ke pihak Tan Skin, dilansir dari lambe_turah, Selasa (21/6/2022).
Mayang membantah jika kasus yang menjeratnya disebut settingan.
"Aku tahu permintaan maafku ini sudah sangat terlambat. Ditambah lagi pemberitaan di luar sana yang menganggap kalau ini cuma settingan," tegasnya
"Menurutku itu malah makin memperburuk suasana antara aku dengan Tan Skin," sambungnya lagi.
Adik mendiang Vanessa mengaku dengan terjeratnya kasus ini membuat dirinya mengalami depresi selama tiga bulan.
"Selama tiga bulan ini aku terpaksa menutupi depresi yang aku alami," terangnya.
Ia mengaku terpaksa melakukan hal ini lantaran ia mengikuti keinganan sang ayah, Doddy Sudrajat.
“Aku terpaksa melakukan hal yang aku tahu itu salah dan sebenarnya aku nggak suka. Ya tapi mau gimana, itu sudah kodrat aku sebagai anak untuk nurut sama orangtua,” tutur Mayang.
Ia melanjutkan untuk tidak berharap dimaafkan lantaran ia merasa perbuatannya sudah sangat keterlaluan.
"Aku tidak berharap dimaafkan karena aku tahu aku dan daddy ku sudah sangat keterlaluan," ungkapnya
Namun setidaknya dengan permohonan maaf ini bisa membuat dirinya jauh lebih tenang dan sehat secara psikologisnya.
"Tapi setidaknya dengan permintaan maafku ini aku bisa lebih tenang dan dan sehat secara psikologis." tutupnya.
Sebagaimana diketahui Mayang dilaporkan pihak Tan Skin buntut dari postingan video yang diunggah di akun media sosialnya beberapa waktu lalu.
Pasalnya, postingan video tersebut memperlihatkan Mayang memberikan ulasan negatif dari produk skincare Tan Skin karena telah membuat kulitnya berjerawat.
Mayang yang didukung Doddy Soedrajat dan kuasa hukumnya, Farhat Abbas bahkan sempat melayangkan somasi kepada pihak Tan Skin.
Namun, Gil Gladys selaku salah satu petinggi Tan Skin melaporkan balik Mayang ke polisi atas dugaan pencemaran nama baik.