Atta Halilintar Anggap Hubungan Thariq Halilintar dan Fuji Belum Ada Keseriusan
Atta Halilintar menganggap jika hubungan Thariq Halilintar dan Fuji belum ada keseriusan.
Dalam tayangan Youtube Intens Investigasi, Sabtu (17/9/2022), Atta Halilintar dan Thariq Halilintar sempat didatangi awak media.
Atta Halilintar sempat ditanya mengenai hubungan sang adik dengan pacarnya yaitu Thariq Halilintar dan Fuji An.
Atta Halilintar yang saat itu mengenakan baju berwarna hitam dan masker berwarna hitam langsung berikan penegasan.
"Mereka belum ada keseriusan apa-apa mungkin niatnya," ujar Atta Halilintar sambil memandang ke arah kemera yang ada di depannya.
Thariq Halilintar yang saat itu ada di samping Atta Halilintar hanya memandangi abangnya.
Atta Halilintar bahkan berikan contoh untuk hubungan Thariq Halilintar dan Fuji.
"Misalnya Thariq ada keseriusan pastinya diakan ngelakuin sesuatulah untuk kedua belah pihak ya," ujar Atta Halilintar.
Atta Halilintar tegaskan jika ingin ke jenjang yang lebih serius harusnya ada usaha dari Thariq Halilintar dan Fuji An.
Atta Halilintar meminta Thariq Halilintar dan Fuji untuk memperkenalkan ke orangtua.
"Dari anak-anakkan pasti orangtua, cuma nunggu aja ni anaknya ada keseriusan gak, apalagi kan orang tuaku tipikalnya pengennya apa-apa yang halal gitu lho," ujar Atta Halilintar.
Orangtua Atta Halilintar dan Thariq Halilintar mengingkan ikatan yang halal diantara pasangan anak-anak mereka.
Thariq Halilintar juga sempat berikan pernyataan dihadapan wartawan.
"Kita udah sempet janjian segala macem, tapi belum ketemu aja nih, insyaallah,doa in ya, " ujar Thariq Halilintar.
Dalam tayangan tersebut Thariq Halilintar juga berikann alasan mengenai tidak adanya pertemuan antara dirinya, Fuji, dan Gen Halilintar.
"Sekarang lagi sering-seringnya diluar kota jadi jarang banget ketemu sama aku," ujar Thariq Halilintar.
Meski begitu Thariq Halilintar akui masih menjalin komunikasi dengan Gen Halilintar.
"Ya by handphone aja, chattingan di grup," ujar Thariq Halilintar.
Thariq Halilintar akui masih menjalin hubungannya dengan Fuji meskipun belum sempat mempertemukan Fuji dengan Gen Halilintar.