Usai Pamer THR Mobil, Fuji An Unboxing Hampers Lebaran Mewah Dari Tasya Farasya?
Fuji An Sempat Pamer Video Unboxing Hampers Lebaran Mewah Dan Menyebut Nama Tasya Farasya. Namun Tak Disangka-Sangka, Fuji Ternyata Salah Sebut Nama Dan Membongkar Sosok Asli Yang Memberikan Hampers Tersebut.
Fujianti Utami dikenal sebagai sosok selebriti yang friendly. Karena itu, wajar jika Fuji An dibanjiri hampers dan THR dari sejumlah publik figur.
Baru-baru ini, eks kekasih Thariq Halilintar itu rupanya dapat THR spesial dari Putra Siregar. Rupanya, bos ponsel tajir itu memberikan THR berupa mobil Alphard.
Namun bukan cuma itu, Fuji secara mengejutkan pamer hampers mewah dari seorang seleb centang biru. Di sebuah video, Fuji menyebut nama Tasya Farasya. Ia pamer hampers yang isinya beragam mulai dari madu, tasbih, Alquran mini hingga sajadah.
"Mari kita unboxing hampers dari Kak Tasya Farasya dan Kak Juna," kata Fuji di sebuah video. "Wow, madu, Alquran, keren banget kak. Tasbih, sajadah, dan candle, perfume again. Tq kak Tasya."
Namun setelah video itu tayang, terkuak jika Fuji melakukan kesalahan. Pemberi hampers yang sesungguhnya ternyata bukanlah Tasya Farasya melainkan Tasya Revina dan Arjuna. Fuji An baru ngeh dan buru-buru meminta maaf.
"Kok Tasya Farasya Ti," kata seseorang. "Eh maaf ya ampun salah sebut, harusya teh @tasyarevina," seru Fuji
Tasya Revina sempat pula merepost postingan itu. Ia pun sempat pamer emoji senyum saat membaca penjelasan Fuji terkait salah sebut nama itu.
Masih terkait Fuji, ia baru-baru ini juga mengunggah vlog dirinya mendapat mobil mewah. Fuji mengaku kalau ia memang memimpikan mobil baru dan senang mendapat hadiah spesial dari Putra Siregar.
"Aku dapat THR, Alhamdulilah ya Allah. Makasih," kata Fuji. "Ini benar-benar THR dadakan. Jadi mobilnya datang duluan, aku bilang nanti aja. MasyaAllah, parah sih. Kita kayak cerita-cerita aja, aku lagi nabung buat beli mobil."
Usai dapat THR mobil, Fuji punya niat mengantar Gala Sky dengan mobil tersebut. "Mobil udah, rumah udah, aku sudah merasakan cukup Alhamdulillah. Akhirnya bisa ngantar Gala sekolah, dia mau Paud. InsyaAllah, doain ya," kata Fuji.